Minggu, 06 Maret 2011

- Liverpool Acak-acak MU

Liverpool - Liverpool tampil jauh lebih baik ketimbang Manchester United dalam laga lanjutan Liga Inggris akhir pekan ini. Tiga gol Dirk Kuyt mengantar The Reds unggul telak atas rival sengitnya itu.

Bermain di Anfield, Minggu (6/3/2011), Liverpool praktis unggul segala-galanya. Ketidakhadiran Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic di barisan belakang MU membuat para pemain 'Si Merah' leluasa mengacak-acak sang tamu dan akhirnya memetik kemenangan 3-1.

Dirk Kuyt yang mencetak tiga gol dalam laga ini layak dipuji penampilannya, demikian juga dengan duetnya di lini depan, Luis Suarez, yang konstan mengancam pertahanan di depan Edwin van der Sar.

Jalannya pertandingan
Sejak peluit panjang dibunyikan wasit, Liverpool tampil lebih agresif. Pada menit kedua, umpan silang Glen Johnson dari kanan menghampiri Luis Suarez, tetapi tumbukan lemah kaki Suarez membuat bola bergulir pelan dan mudah ditangkap kiper Edwin van der Sar.

Tetapi peluang emas pertama dalam laga ini justru diciptakan MU di menit 16. Sebuah tendangan Dimitar Berbatov dari jarak 15-an meter menghantam tiang gawang Pepe Reina dan keluar lapangan.

Pertahanan MU yang kocar kacir tanpa kehadiran Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic benar-benar dieksploitasi oleh Liverpool. Namun, The Reds harus menunggu hingga menit 34 untuk melihat gol pembuka.

Gol pertama The Reds ini berawal dari aksi Suarez melewati empat pemain MU di kotak penalti lawan dan diakhiri dengan operan yang mudah sekali disontek oleh Kuyt menjadi gol.

Lima menit berselang, Kuyt kembali merobek jala Van Der Sar. Kali ini, tandukan Kuyt memanfaatkan sundulan back pass Nani yang diarahkan ke Van Der Sar untuk menambah keunggulan The Reds jadi 2-0.

Di menit 45, terjadi peristiwa kontroversial ketika tekel kasar Jamie Carragher mengenai tulang kering Nani. Carragher hanya dikenai kartu kuning dan Nani terpaksa ditarik keluar untuk digantikan Javier Hernandez.

Tidak sampai semenit, kembali pecah keributan antar pemain. Kali ini, insiden itu diawali tekel keras Rafael da Silva kepada Maxi Rodriguez. Rafael cukup beruntung tidak diusir wasit karena cuma dapat kartu kuning.

Di babak kedua, Liverpool sedikit mengendorkan tekanan. Namun pada menit 48, 'Si Merah' masih bisa mengancam saat Raul Meirelles bisa masuk kotak penalti MU, tetapi umpan silangnya bisa dijinakkan Van Der Sar.

MU terus menekan. Di menit 54, Wayne Rooney mengirim umpan silang kepada Ryan Giggs yang menyambutnya dengan tendangan voli kaki kiri, tetapi arahnya masih tinggi di atas mistar.

Empat menit berselang, kembali MU mendapat peluang emas. Kali ini, tandukan Dimitar Berbatov dari jarak tiga meter bisa ditahan dengan dada oleh Meirelles meski Berba mengklaim handball.

Satu jam marka pertandingan, MU mendapat tendangan bebas tepat di luar kotak penalti Liverpool. Sayang buat tim tamu, tendangan bebas Giggs masih tinggi melayang.

Semenit kemudian, Liverpool kembali mengancam. Kali ini, tendangan Meirelles dari jarak dekat bisa ditepis oleh Van Der Sar, bola muntah lantas disapu Patrice Evra.

Kuyt melengkapi performanya malam ini dengan hat-trick pada menit 64. Dari sebuah tendangan bebas Suarez, bola coba ditangkap Van Der Sar, tetapi gagal. Bola muntah disambar Kuyt jadi gol ketiga timnya.

Di masa injury time, MU akhirnya mendapatkan gol hiburan melalui Chicharito. Pemain asal Meksiko itu melepaskan tandukan yang gagal dijangkau oleh kiper Pepe Reina.

Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, skor 3-1 buat kemenangan Liverpool pun bergeming.

Susunan pemain
Liverpool: Reina, Johnson, Aurelio (Kyrgiakos 24), Carragher, Skrtel, Kuyt, Rodriguez, Meireles (Carroll 74), Gerrard, Lucas, Suarez (J. Cole 89)

MU: Van der Sar, Rafaelm (O'Shea 76), Smalling, Brown, Evra, Giggs, Scholes (Fletcher 84), Nani (Hernandez 45), Carrick, Berbatov, Rooney

Tidak ada komentar:

Posting Komentar