Rabu, 12 Januari 2011

- Bridge Selangkah Lagi ke West Ham

Manchester - Wayne Bridge kemungkinan besar tak akan lagi berbaju Manchester City di sisa musim ini. Bek 30 tahun tersebut dikabarkan akan menuju West Ham United dengan status pinjaman.

Bridge dilaporkan tengah menjalani tes medis di klub London Timur tersebut. Kesepakatan peminjaman eks pemain Southampton dan Chelsea ini diharapkan bisa rampung dalam 48 jam ke depan.

Kepindahan Bridge ke West Ham juga telah dikonfirmasi oleh manajer City, Roberto Mancini.

"Hari ini dia (Bridge) ada di London untuk tes medis. (Ini) sebuah peminjaman," terang Mancini kepada Soccernet.

Jika jadi bergabung dengan West Ham, Bridge kabarnya akan digaji 90 ribu pounds per pekan, sebuah rekor gaji pemain tertinggi di klub tersebut. The Hammers juga akan mempertimbangkan untuk mengontrak Bridge secara permanen dengan catatan mereka tak terdegradasi di akhir musim ini.

Bridge didatangkan City dari Chelsea dua tahun lalu dengan banderol 12 juta pounds dan sampai saat ini telah tampil 57 kali di semua kompetisi bersama The Citizens. Namun di era Roberto Mancini, dia mulai kehilangan tempat utama, seiring dengan kehadiran bintang-bintang baru seperti Aleksandar Kolarov dan Jerome Boateng.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar