Rabu, 01 Desember 2010
Jakarta - Kemenangan atas Wigan Athletic mengantar Arsenal ke semifinal Piala Liga Inggris yang juga mendekatkan mereka dengan trofi pertama dalam lima tahun terakhir. Menanggapi itu semua, Arsene Wenger bersikap kalem.
Bunuh diri Antolin Alcaraz di akhir babak pertama dan gol Nicklas Bendtner di pertengahan 45 menit kedua memberi Arsenal kemenangan 2-0 di babak perempatfinal Piala Liga Inggris.
Lolos ke babak empat besar, The Gunners kini jadi kandidat utama juara. Itu terkait kegagalan Manchester United lolos setelah secara mengejutkan dihajar West Ham United empat gol tanpa balas.
Robin van Persie dkk masih harus melalui dua pertandingan lagi untuk bisa menjadi juara. Namun karena lawan yang tersisa semua di atas kertas berada di bawah Arsenal, maka klub London Utara itu kini dianggap sebagai calon terkuat.
Jika akhirnya itu bisa terwujud, maka puasa gelar juara Arsenal yang sudah berlangsung selama lima musim akan berakhir. Sebagai catatan, kali terakhir Wenger mempersembahkan titel buat klubnya di ajang Piala FA tahun 2005.
Wenger ternyata tak mau memandang terlalu jauh terkait perjalanan timnya di turnamen kelas tiga di Inggris tersebut. Kekalahan The Red Devils dan beberapa hasil mengejutkan di Premier League dijadikan pelajaran oleh manajer asal Prancis tersebut.
"Anda harus melihatnya di Premier League, dan malam ini dengan West Ham, itu bisa terjadi dengan Manchester United, Chelsea dan juga kami musim ini. Kami harus menerima kalau tak ada jaminan, bahkan setelah kami masuk semifinal, kalau trofi juara akan kami dapat - Anda harus berjuang di setiap pertandingan," tegas Wenger di Telegraph.
Meski tak jauh lagi dari gelar pertamanya dalam lima tahun terakhir, Wenger tetap menegaskan kalau target utamanya di musim ini adalah juara Liga Inggris dan Liga Champions.
"Trofi utamanya adalah Liga Champions dan Liga Inggris, tapi jika kami bisa memenangi ini juga, kami akan melakukannya."
"Kami ingin memenangi trofi dan berada di atas, tapi yang bisa Anda lakukan hanyalah berusaha sekuat mungkin. Saat ini kita berada di akhir November dan dalam posisi yang cukup baik di semua kompetisi," tuntas Wenger.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar