- Jelang Arsenal vs Spurs
Bale Siap 'Tembak Jatuh' The Gunners
London - Tottenham Hotspur akhir pekan ini akan bertandang ke Emirates Stadium melawan Arsenal. Meski punya rekor yang buruk melawan rival sekotanya itu, Gareth Bale yakin The Lilywhites mampu meredam 'Meriam-meriam London'.
Dalam 11 tahun terakhir Spurs cuma bisa menang sekali melawan Arsenal yaitu pada 14 April 2010 dengan skor 2-1, dan itu pun di White Hart Lane. Sementara di kandang Arsenal, Spurs terakhir kali meraih tiga poin pada 11 Mei 1993 dengan skor 3-1 dan rivalnya masih bermarkas di Highbury.
Sementara sejak pindah ke Emirates Stadium pada tahun 2006, Arsenal menang empat kali dan seri dua kali dari enam kali duel di seluruh kompetisi. Diprediksi seperti yang sudah-sudah sepertinya Arsenal akan kembali merebut tiga poin pada laga Sabtu (20/11) malam WIB.
Namun demikian Bale menegaskan Arsenal tak bakal mudah meraih kemenangannya kali ini dan Spurs pun punya peluang untuk mengungguli lawannya itu. Berbekal skuad yang mumpuni dan kemenangan 4-2 atas Blackburn Rovers, Spurs siap menatap poin penuh pada North London Derby esok.
"Ini adalah ujian yang luar biasa dengan bermain tandang ke Arsenal. Namun kami sudah siap untuk itu. Kami butuh kemenangan di setiap laga yang kami mainkan saat ini," cetus Bale kepada The Sun.
"Kami cukup kuat untuk mengalahkan siapa pun dan kami telah menunjukkannya kemarin-kemarin," sambung Bale.
Spurs memang tampil cukup baik di kompetisi Eropa musim ini seperti saat mengalahkan Inter Milan 3-1 dua pekan lalu. Namun performanya di liga boleh dibilang masih belum stabil karena sempat main imbang dua kali sebelum menang atas Blackburn pekan lalu.
Maka dari itu Bale meminta rekan-rekannya untuk berkonsentrasi penuh pada laga nanti dan tak membuang-buang kesempatan untuk mendapat tiga poin. Saat ini Spurs berada di peringkat ke-7 dengan 19 poin dari 13 laga berlalu.
"Sangat penting untuk menang sebelum pertandingan Derby. Hanya untuk mendapatkan feeling menang lagi usai performa buruk dalam beberapa laga di liga," aku gelandang internasional Wales itu.
"Jika kami jadi yang pertama mencetak gol maka kami akan merasa nyaman. Penting untuk kami bisa bangkit lagi. Liga Champions ada minggu depan jadi kami ingin menang untuk persiapan ke sana," tuntas Bale
Tidak ada komentar:
Posting Komentar