- Jelang Liga Inggris
Cech Siap Antar Rekor Baru untuk Chelsea
London - Chelsea akan memburu sebuah rekor baru akhir pekan ini. Rekor itu akan tercipta jika Petr Cech mampu mempertahankan gawangnya tetap perawan sampai akhir pertandingan kontra Sunderland.
Bermodal kemenangan 1-0 atas Fulham di Stamford Bridge, Kamis (11/11/2010) dinihari WIB, Chelsea sudah mencatatkan sembilan clean sheet beruntun di kandang.
Catatan tersebut sudah menyamai rekor clean sheet 'Si Biru' sebelumnya yang lahir pada tahun 1927, ketika mereka masih tampil di Divisi Dua yang lama.
Walhasil, Cech pun berpeluang mencatatkan sejarah baru untuk Chelsea jika akhir pekan nanti di Stamford Bridge mampu kembali menangkal seluruh ancaman dari para pemain Sunderland.
Perkara meraih sebuah capaian apik bukanlah hal baru untuk Cech, yang sebelumnya juga pernah tidak kebobolan gawangnya selama 1024 menit di Liga Primer.
"Bisa bikin rekor jelas menyenangkan, aku puas dengan hal itu, tapi yang lebih bikin aku puas adalah saat itu kami membuat rekor di saat krusial untuk menjadi juara. Itu membantu kami dalam meraih gelar, dan kami juga meraih Piala FA," terang Cech di situs Chelsea.
Cech pun kini berharap benar-benar bisa menorehkan rekor baru karena itu ia yakini bisa kian melecut semangat Chelsea yang kini sedang berusaha mempertahankan gelar.
"Musim ini kami adalah juara bertahan, semua punya motivasi ekstra dan clean sheet itu juga membantu kami berada di pucuk klasemen," tegas Cech.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar