Minggu, 21 November 2010

- Sebuah Jawaban dari Liverpool

Liverpool - Usai dua pekan berturut-turut gagal menang, Liverpool akhirnya memetik tiga angka usai mengalahkan West Ham United. Ini seperti jawaban atas kritikan yang datang menghampiri skuad Roy Hodgson tersebut.

Setelah ditahan imbang Wigan Athletic 1-1, The Reds kemudian dibekuk Stoke City 0-2 pekan lalu. Imbasnya, suara-suara yang meminta Hodgson untuk didepak muncul. Tapi kenyataannya, posisi Hodgson tetap aman.

Jelang pertemuan dengan West Ham, skuad Liverpool sedikit pincang akibat kehilangan Lucas Leiva dan Steven Gerrard. Lucas mendapatkan kartu merah dalam laga melawan Stoke, sementara Stevie G cedera kala membela Inggris.

Dengan skuad yang kurang itulah Liverpool menang tiga gol tanpa balas. Mengandalkan Fernando Torres, David Ngog dan Dirk Kuyt sebagai andalan di lini depan, dan dengan ditopang Raul Meireles di tengah, 'Si Merah' terbukti mampu mengatasi masalah.

"Saya pikir sangat penting untuk meraih kemenangan dan saya pikir kami melakukannya dengan sedikit gaya," ujarnya kepada Sky Sports.

"Kami tahu apa yang harus kami lakukan hari ini. Kami sadar harus melakukannya tanpa Steven dan Lucas. Tapi, pemain yang bermain hari ini sungguh sangat bagus."

"Kami mendapatkan tiga poin yang kami butuhkan dan kami mendapatkannya bukan hanya dengan bermain bagus, tapi bermain dengan profesional," tukasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar