Senin, 27 September 2010
Jakarta - Tak ada jaminan dari Didier Drogba untuk seterusnya bermain bersama Chelsea. Striker kebangsaan Pantai Gading ini memiliki hasrat untuk melanjutkan karirnya di klub lain sebelum gantung sepatu.
Pernyataan ini cukup mengejutkan. Pasalnya, striker berusia 32 tahun tersebut sebelumnya pernah menyatakan keinginnannya untuk terus bersama The Blues hingga pensiun.
Namun, Drogba yang kontraknya habis pada 2012 kini tampak tidak yakin dengan ucapannya itu. Mantan pemain Olympique Marseille itu mengakui ada kemungkinan untuk mencari tantangan baru di klub lain.
"Ketika saya menandatangani kontrak dengan Chelsea saya selalu bilang saya ingin mengakhiri karir di sini. Tapi saya adalah orang yang akan mengatakan bahwa semuanya masih bisa terjadi," tukas Drogba kepada Canal Plus yang dilansir Sky Sports.
"Ketika saya berada di Marseille saya juga bilang kalau saya ingin pensiun di sini tapi sepekan kemudian, segalanya berubah," tandasnya.
Setelah diangkut ke Stamford Bridge, Drogba berangsur-angsur menjadi andalan di lini depan. Dalam 267 kali penampilannya sudah 136 gol ia buat dan 29 gol yang dicetaknya musim lalu menobatkannya menjadi top skorer Liga Inggris.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar