Jumat, 17 September 2010

- Jelang MU vs Liverpool
Awas 'Neraka 1-4'!

Jakarta - Old Trafford sejatinya menjadi neraka bagi lawan-lawan yang dijamu oleh Manchester United. Namun, Liverpool pernah membuat Theatre of Dreams menjadi neraka untuk United sendiri.

Stadion Old Trafford, Sabtu (14/3/2009), menjadi hari yang tak menyenangkan bagi pemiliknya. Gol Cristiano Ronaldo lewat titik putih di menit 23 tak berarti banyak lantaran Liverpool membalas kontan dengan empat gol.

Fernando Torres mengawali pesta gol The Reds di menit 28. Kemudian berturut-turut Steven Gerrard (melalui tendangan penalti), Fabio Aurelio dan Andrea Dossena di penghujung laga membuat 'Setan Merah' terkubur.

Derita MU kala itu bertambah parah karena mereka harus bermain dengan 10 orang di seperempat jam terakhir menyusul diusirnya Nemanja Vidic.

Papan skor 1-4 yang tertera di Old Trafford sempat menjadi sasaran para juru foto. Bukan cuma karena angkanya yang mencolok, tapi juga karena itulah kekalahan terbesar MU dari Liverpool sejak tahun 1990.

The Red Devils jelas tak mau Sabtu kelabu itu terulang lagi. Apalagi mereka punya rekor bagus kala main di kandang, yakni memenangi 12 dari 13 pertandingan terakhir di ajang Liga Inggris.

Sejauh ini, MU dan Liverpool sudah bertemu sebanyak 153 kali. Dari jumlah tersebut, 'Setan Merah' sementara unggul tipis dengan memetik 59 kemenangan, sementara 'Si Merah' mendapat 52 kemenangan. Sisa 43 laga lainnya berakhir imbang.

Rekap MU vs Liverpool: 1-4

Susunan pemain
MU: Van Der Sar; O'Shea, Ferdinand, Vidic, Evra; Ronaldo, Anderson (Scholes 73), Carrick (Giggs 73), Park (Berbatov 73); Tevez, Rooney

Liverpool: Reina; Carragher, Hyypia, Skrtel, Aurelio; Lucas, Mascherano; Kuyt, Gerrard (El Zhar 89), Riera (Dossena 68); Torres (Babel 81)

Pencetak Gol
MU: Ronaldo (penalti, 23)
Liverpool: Torres (28), Gerrard (penalti, 44), Aurelio (77), Dossena (90)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar